Dalam rangka mewujudkan pelayanan prima, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru melaksanakan pelayanan Jemput Bola Perekaman KTP Elektronik bagi warga disabilitas yang berkebutuhan khusus di Kecamatan Tenayan Raya. Sabtu, 16/01/2021
Layanan jemput bola ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang belum melakukan perekaman KTP elektronik di karenakan ketidakmampuan secara fisik maupun kejiwaan untuk dapat hadir secara langsung melakukan perekaman di UPTD Kecamatan ataupun ke kantor Disdukcapil Kota Pekanbaru. Setelah proses perekaman KTP dilakukan, petugas langsung mencetak ditempat dan di serahkan kepada yang bersangkutan.
Selain itu, layanan ini juga untuk meningkatkan pendekatan pelayanan kepada masyarakat. Untuk memastikan semua warga negara bisa mengakses pelayanan adminduk. Turut hadir Kabid Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (Piak) Firsty Muniarty, Kasi Pendataan Penduduk Dygo Ramadhona, Kasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan Surya Adiwinata dan beberapa staf.