Kadis Disdukcapil Kota Pekanbaru serahkan KTP-EL pemula di SMAN 9 Pekanbaru

Kadis Disdukcapil Kota Pekanbaru serahkan KTP-EL pemula di SMAN 9 Pekanbaru

Pekanbaru (11/01/2023). PJ Walikota Pekanbaru Bapak Muflihun , S.STP, M.AP melalui Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Hj. Irma Novrita, S.Sos,Msi menyerahkan KTP-el pemula bagi anak yang telah berusia 17 tahun di SMA Negeri 9 Pekanbaru, Rabu,11/01/23. Penyerahan KTP-el ini secara simbolis diberikan kepada salah seorang siswi yang hari ini tepat berulang tahun ke-17. PJ Walikota Pekanbaru menyampaikan ucapan Selamat Ulang tahun dan  beliau berpesan "MARI KITA JAGA KOTA PEKANBARU, KOTAKU, KOTAMU, KOTA KITA BERTUAH ( Bersih, Tertib, Usaha bersama, Aman dan Harmonis).

“Kegiatan jemput bola penyerahan KTP-el pemula ini dilakukan dalam rangka percepatan pemenuhan hak anak akan dokumen kependudukan, yang sebelumnya mereka telah melakukan perekaman terlebih dahulu,” ujar Irma. 

Dikatakan Irma lagi, "saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas kerjasama pihak sekolah yang telah memfasilitasi kami, sehingga proses perekaman dan penyerahan KTP-el dapat terlaksana dengan baik dan hak anak terhadap dokumen kependudukan bisa kita penuhi."

Ditempat yang sama Irma juga menyampaikan, “Selain KTP-el,  sekarang juga sedang digesa registrasi dan aktivasi IKD (Identitas Kependudukan Digital). Diharapkan semua elemen masyarakat bisa menyebarluaskan informasi ini khususnya pihak sekolah." 

Acara ini selain dihadiri oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Pekanbaru, juga turut serta mendampingi Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk, dan diterima oleh Kepala Sekolah SMAN 9 Kota Pekanbaru, ibu  Hj. Zuraida.